Management Development Program MayBank Indonesia
PT Bank Maybank Indonesia Tbk (“Maybank Indonesia” atau “Bank”) adalah salah satu bank swasta terkemuka di Indonesia yang merupakan bagian dari grup Malayan Banking Berhad (Maybank), salah satu grup penyedia layanan keuangan terbesar di ASEAN. Sebelumnya, PT Bank Maybank Indonesia Tbk bernama PT Bank Internasional Indonesia (BII) yang didirikan pada 15 Mei 1959.
Per 31 Desember 2016 Maybank Indonesia memiliki 428 cabang termasuk cabang Syariah dan kantor fungsional mikro yang tersebar di Indonesia serta dua cabang luar negeri (Mauritius dan Mumbai, India), 19 Mobil Kas Keliling dan 1.633 ATM termasuk CDM (Cash Deposit Machine) yang terkoneksi dengan lebih dari 20.000 ATM tergabung dalam jaringan ATM PRIMA, ATM BERSAMA, ALTO, CIRRUS dan terhubung dengan 3.500 ATM Maybank di Singapura dan Malaysia melalui jaringan MEPS. Saat ini perusahaan ini mengundang lulusan baru dari universitas terkemuka untuk bergabung dengannya dengan posisi sebagai berikut:
TALENTA SERVICE PROGRAM (TS2017)
Persyaratan:
- Minimum lulusan SMU/SMK atau Diploma 3 dari berbagai jurusan.
- Nilau kelulusan UAN minimum rata-rata 7.0 untuk lulusan SMU/SMK atau IPK Minimum 2.75 untuk lulusan Diploma 3/universitas
- Kemampuan komunikasi yang baik, berpenampilan dan kepribadian yang menarik dan berorientasi pada pelayanan nasabah akan memberi nilai tambah bagi kandidat
Dokumen Lamaran:
- CV (Curriculum Vitae)
- Fotocopy ijazah dan transkrip nilai
- Pas foto terakhir
Masa Pendaftaran:
4 (empat) kelas akan dibuka sepanjang tahun 2017 dan peserta yang telah lulus program akan ditempatkan di cabang Maybank.
- Batch 1 - 2017 (Februari 2017)
- Batch 2 - 2017 (April 2017)
- Batch 3 – 2017 (July 2017)
- Batch 4 – 2017 (September 2017)
MANAGEMENT DEVELOPMENT PROGRAM (MDP2017)
Persyaratan:
- Minimum Sarjana S1 berbagai jurusan dari Perguruan Tinggi terkemuka
- Mahasiswa S1 di semester terakhir dengan waktu maksimal 3 bulan sebelum lulus dapat mengirimkan lamaran
- IPK Minimum 2.75
- Kemampuan komunikasi yang baik, kemampuan analisa, kepribadian yang menarik dan berorientasi pada target akan memberi nilai tambah bagi kandidat
Dokumen Lamaran:
- CV (Curriculum Vitae)
- Fotocopy ijazah dan transkrip nilai
- Pas foto terakhir
Masa Pendaftaran:
4 (empat) kelas akan dibuka sepanjang tahun 2017 dan peserta yang telah lulus program akan ditempatkan di cabang Maybank.
- Batch 47 Januari - Februari
- Batch 48 Maret - April
- Batch 49 Mei - Juli
- Batch 50 Agustus - September
GLOBAL MAYBANK APPRENTICE PROGRAM (GMAP)
Persyaratan:
- Sarjana atau Pasca Sarjana dari Perguruan Tinggi terkemuka atau lulusan universitas luar negeri dengan masa kerja maksimal 2 tahun.
- Mahasiswa S1/S2 di semester terakhir dengan maksimal 3 bulan sebelum lulus dapat mengirimkan lamaran
- IPK Minimum 3.00 skala 4 (tidak berlaku untuk lulusan luar Indonesia)
- Aktif dalam kegiatan organisasi atau aktivitas sosial lainnya selama masa perkuliahan.
- Memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik, skor TOEFL/EPT = 500
- Memiliki kemampuan verbal dan numerical yang kuat, serta kemampuan komunikasi dan analisa yang baik.
- Bersedia mengikuti Maybank Go Ahead. Challenge
Dokumen Lamaran:
- CV (Curriculum Vitae)
- Fotocopy ijazah dan transkrip nilai
- Pas foto terakhir
Pendaftaran:
kirimkan aplikasi lamaran dan dokumen lamaran (maksimum 1 MB) ke fgdp@maybank.co.id.
Subyek Email: Nama_Universitas_Kode Posisi (contoh:GabrielleChandra_Interstudi_TS2017)
Lamaran juga dapat dikirimkan ke:
Human Capital Resourcing
PT Bank Maybank Indonesia Tbk
Sentral Senayan 3, lantai 24
Jl. Asia Afrika No. 8
Gelora Bung Karno, Senayan
Jakarta, 10270
Informasi:
Bila Anda memiliki pertanyaan terkait rekrutmen di Maybank, Anda dapat mengirimkan pertanyaan melalui email ke fgdp@maybank.co.id
Klik disini